Tribratanews Polres Probolinggo | Dalam rangka mengantisipasi terjadinya Curas, Curat dan Curanmor (3C) di wilayah Kabupaten Probolinggo khusunya Kecamatan Sukapura. Oleh karena itu Kanit Sabhara Polsek Sukapura Bripka Nofi bersama dengan Brigpol Supriyadi dengan menggunakan mobil Dinas melaksanakan patroli dengan sasaran Perbankan dan SPBU di Wilayah Hukum Polsek Sukapura Polres Probolinggo. Kamis 15/11/2018 malam.
Dalam kegiatan tersebut pihaknya menemui petugas kemanan Perbankan dan SPBU dengan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada petugas kemanan agar selalu waspada terhadap tindak pidana pada malam hari dan selalu mengaktifkan CCTV untuk memantau situasi di sekitarnya.
Pihaknya mengatakan bahwa Kami akan terus meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat melalui peningkatan kegiatan patroli di malam hari dalam rangka Harkamtibmas guna terwujudnya situasi kamtibmas agar tetap aman. Dengan adanya kegiatan seperti ini di harapkan mampu menekan dan mempersempit ruang gerak para pelaku kriminal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar