Tribratanews Polres Probolinggo | Jelang Nyepi, Jajaran Polsek Sukapura periksa Penduduk Pendatang (Duktang) dan bengkel las di wilayah yang akan melaksanakan nyepi Kecamatan Sukapura Minggu, (03/03/2019). Pemeriksaan tersebut untuk menciptakan rasa aman di Kecamatan Sukapura.
Kapolsek Sukapura Iptu Sugeng Hariono mengatakan pemeriksaan tersebut untuk menciptakan rasa aman kepada masyarakat dan juga mencegah masuknya kelompok radikalisme di Kecamatan Sukapura. Pada pemeriksaan tersebut, sudah memeriksa 16 duktang dan bengkel las milik sdr. Ateng Desa Ngadas. Tidak ditemukan barang-barang berbahaya serta orang yang mencurigakan. Sebelum pemeriksaan tersebut dimulai, jajaran Polsek Sukapura melaksanakan patroli kewilayahan.
Dalam menjaga stabilitas keamanan Sukapura yang kondusif, terkait perayaan nyepi serta mencegah masuknya radikalisme, untuk menciptakan rasa aman kepada masyarakat, jelang perayaan hari Nyepi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar